by

Kapolsek Cugenang Pimpin Evakuasi Korban Jatuh Kedalam Sumur Kedalaman 20 Meter

Seputarnews.com /CIANJUR-Anggota piket Polsek Cugenang Polres Cianjur bersama Damkar dan BPBD Kabupaten Cianjur melakukan evakuasi seorang ketua RT, Andi (58) yang terjatuh ke sumur dengan kedalaman 20 meter di Kampung Jamaras RT 03/05 Desa Sarampad Kecamatan Cugenang Kabupaten Cianjur, Senin, (22/11/2021), sekira pukul 18.30 WIB.

Evakuasi tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Cugenang Kompol L Woro Wuryani S.H.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dilapangan, korban terjatuh kedalam sumur yang tertutup asbes saat hendak membuang sampah di kebun.

Setelah berhasil di evakuasi sekira pukul 20.00 WIB, korban didapati sudah meninggal dunia, kemudian di bawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cianjur untuk dilakukan pemeriksaan secara intensif.

Sekira pukul 20.45 WIB, korban selesai dilakukan pemeriksaan di Kamar Jenazah RSUD Cianjur dan dibawa langsung dengan menggunakan ambulance Desa Sarampad, untuk diserahkan kepada pihak keluarga.

Kapolsek Cugenang Kompol L Woro Wuryani S.H, mengatakan, sebelum melakukan evakuasi, pihaknya melakukan pengecekan ke Tempat Kejadian Peristiwa (TKP) atas laporan warga bernama Caca (48) dan Muslih (60) sebagai saksi yang melaporkan peristiwa tersebut.

“Setelah menerima laporan warga, kita langsung melakukan pengecekan TKP, dan ternyata benar telah terjadi peristiwa tersebut. Kemudian kita bekerjasama dengan Damkar dan BPBD Kabupaten Cianjur untuk melakukan evakuasi korban di dalam sumur sedalam 20 meter,” tutur Kapolsek Cugenang.

Jenazah,imbuh Kapolsek, berhasil dievakuasi dan langsung dibawa ke RSUD Cianjur untuk dilakukan pemeriksaan. Setelah dilakukan pemeriksaan, kemudian jenazah dibawa pulang dan diserahkan kepada pihak keluarga untuk dikebumikan.

“Saya mewakili jajaran Polsek Cugenang turut berbela sungkawa atas meninggalnya almarhum Andi (58) Ketua RT 03/05. Semoga almarhum diterima iman Islamnya dan lapangkan di dalam kuburnya,” ungkapnya.

Baca juga:  Atalia Ridwan Kamil Apresiasi Gasibu 14 Kecamatan di Kabupaten Garut

Atas terjadinya peristiwa naas tersebut, Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan yang mengetahui kejadian itu, melalui Kapolsek Cugenang, juga menyampaikan ungkapan belasungkawa nya atas meninggalnya salah seorang Ketua RT di Desa Sarampad.

“Atas nama jajaran Kepolisian Resort Cianjur, saya turut berbela sungkawa atas wafatnya Ketua RT yang meninggal terkena musibah. Semoga almarhum diterima iman Islamnya, amin ya robbal alamin,” imbuhnya. ( Awl )*