by

Kadisdik Jabar Menyemarakkan Jambore Pokja Bunda PAUD Prov. Jabar

Seputarnews.com /BANDUNG -Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jawa Barat ( Jabar), Wahyu Mijaya selaku Ketua Pokja Bunda PAUD Jawa Barat ikut menyemarakkan Jambore Pokja Bunda PAUD bertempat di Youth Centre Sport Arcamanik, Kota Bandung, Senin (4/9/2023).

Dalam kesempatan acara tersebut Wahyu Mijaya mengatakan
acara yang diikuti 1.000 Bunda PAUD dari 27 kabupaten/Kota di Jawa Barat ini, dihadiri oleh Gubernur Jabar, Ridwan Kamil dan Bunda PAUD Jabar, Atalia Praratya.

Berbagai kesenian dan Tarian serta keceriaan anak-anak PAUD menyemarakkan Jambore Pokja Bunda PAUD Provinsi Jawa Barat

Gubernur Jabar Ridwan Kamil didampingi Bunda Atalia dalam sambutannya mengatakan “Bukan tanpa alasan”, sebab hari ini adalah hari terakhir masa jabatan Ridwan Kamil sebagai Gubernur Jabar.”ujarnya

“Ridwan Kamil menitipkan pesan agar anak-anak Jabar kelak menjadi manusia-manusia mulia dan bermanfaat bagi masyarakat.
.
“Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memberikan semangat kepada seluruh Bunda PAUD yang hadir.

“Bersemangatlah para Bunda PAUD, jadikan lelah Anda dibayar oleh keberhasilan. Anak-anak yang tadi ada di panggung, merekalah calon pemimpin kita, merekalah yang menjadi penyambung pembangunan negeri yang kita cintai,” ucapnya.
.
Tema yang diusung adalah “Harmoni dalam Simfoni Pentahelix Bakti Bunda PAUD untuk PAUD Jabar Juara”, Kadisdik mengatakan, lima tahun sudah bakti Bunda PAUD Jabar mengabdi, mengorkestrasi kemitraan NKRI bagaikan sebuah simfoni.
.
“Jambore yang dilaksanakan tersebut adalah kombinasi mengabadikan cita-cita bagaikan prasasti. Kami bangga bekerja bersama Bunda Cinta sehingga mewujudkan sebuah orkestra yang memainkan sebuah sinergitas pengawalan pencapaian prioritas Bunda PAUD yang harmoni, indah, dan tak terlupakan,” tuturnya.
.
Hadiri pada acara tersebut Sekretaris Disdik Jabar, Yesa Sarwedi; Kabid PKLK, Deden Saepul Hidayat; Kabid PSMA, Awan Suparwana; Kabid GTK, Diah Restu Susanti; dan Kepala Cabang Dinas Pendidikan yang ikut menghadiri.
.