by

Tiga OPD Kabupaten Bekasi Raih Penghargaan Public Services Awards IMF Jabar-Banten 2023

Seputarnews.com /BANDUNG – Tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi berhasil meraih penghargaan Public Services Award Of The Year Jawa Barat 2023 di ajang Indonesia Marketing Festival (IMF), di Ballroom, The Trans Luxury Hotel, Kota Bandung, pada Kamis (24/08/2023).

Peraih penghargaan Public Services Award tersebut diantaranya Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Bekasi, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bekasi, dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bekasi. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Founder & Chairman MCorp Hermawan Kartajaya kepada masing-masing kepala dinas.
Kepala Disdukcapil Kabupaten Bekasi, Carwinda mengatakan penghargaan ini sebagai buah hasil dari capaian atas kinerja terbaik seluruh jajarannya dalam memberikan pelayanan administrasi kependudukan kepada masyarakat yang optimal. Seperti pelayanan dokumen kependudukan di Kantor Disdukcapil maupun jajarannya di tingkat kecamatan hingga layanan mobil keliling ke setiap desa.
“Kami berharap, kualitas pelayanan adminduk yang kita berikan kedepannya bisa lebih meningkat dan masyarakat merasa dilayani dengan baik serta mendapatkan kemudahan. Kami tidak hanya menunggu masyarakat datang, tapi terus melayani melalui pendekatan kepada masyarakat, salah satunya melalui program Botram dan Simpro,” ujarnya.
Kepala DPMPTSP Kabupaten Bekasi, Suhup menambahkan, indikator pencapaian atas penghargaan yang diterima oleh pihaknya merupakan wujud optimalisasi pelayanan publik yang berhasil dilakukan oleh DPMPTSP dalam digitalisasi pelayanan unggulan.
“Public Service artinya memberikan pelayanan yang prima, pelayanan yang ramah, cepat, mudah tidak bertele-tele. Program unggulan semua pelayanan yang ada di DPMPTSP semua tanda tangannya sudah elektronik,” katanya.
Lebih lanjut, Direktur RSUD Kabupaten Bekasi, dr. Arief Kurnia mengatakan, penghargaan tersebut merupakan sebuah kado yang indah bertepatan dengan Hari Ulang Tahun RSUD Kabupaten Bekasi yang sudah menginjak usia 18 tahun berkiprah dan menjadi garda terdepan di bidang kesehatan.
“Kami terus meningkatkan pelayanan, baik secara kuantitas maupun kualitas, memperbanyak inovasi atau jenis pelayanan di RSUD Kabupaten Bekasi. Kami juga satu-satunya yang mendapatkan penghargaan pada ajang Indonesia Marketing Festival 2023 Jabar-Banten di bidang kesehatan,” ujarnya.
Indonesia Marketing Festival (IMF) sendiri merupakan ajang penghargaan tahunan yang sudah berlangsung selama 11 tahun. Dengan mengusung tema Entrepreneurial Marketing Winning The Post-Normal Era, pada tahun 2023 ini (IMF) melakukan roadshow di tujuh kota besar yakni Semarang, Pekanbaru, Palembang, Bandung, Manado, Denpasar, dan Surabaya. (*)