Seputarnews.com /Purwakarta -Anne Ratna Mustika mantan Bupati Purwakarta, hari ini mangkir dari panggilan pihak Kejaksaan Negeri (Kejari).
Beberapa awak media baik online maupun televisi, dari pagi hingga menjelang siang masih tetap bertahan menunggu kedatangan Anne.
Sayangnya hingga menjelang tengah hari, Anne tidak kunjung terlihat datang ke kantor Kejaksaan Negeri untuk memenuhi panggilan.
Kepala Kejaksaan Negeri ( Kajari ), Martha Parulina Berliana, saat dikonfirmasi via seluller membenarkan bahwa hari ini memanggil Anne Ratna Mustika.
“Iya,” kata Martha, melalui pesan seluller, Sabtu, (25/01).
Pihak kejaksaan juga menerima konfirmasi, bahwa Anne Ratna Mustika tidak bisa hadir hari ini dengan alasan sakit.
“Tidak (tidak datang), yang bersangkutan sakit om,” tutup Martha.
Seperti diketahui, pada awal tahun 2024 lalu, pihak kejaksaan melakukan penyelidikan terhadap dugaan tindak pidana gratifikasi.
Hasil penyelidikan, pada bulan Mei 2024 pihak kejaksaan menyita mobi zenix hybrid keluaran terbaru yang bisa dikategorikan mobil mewah ( harga diatas 500 Juta).
Mobil mewah tersebut disita di wilayah Jakarta, kuat dugaan di rumah suami baru Anne Ratna Mustika.