by

Haru Suandharu Akan Jadi Cagub Jabar atau Cawalkot Bandung?

seputarnews.com / BANDUNG, Tokoh sentral PKS Jabar Dr. H. Haru Suandharu Ke posisi mana akan dicalonkan pada Pilkada 2024, jadi Gubernur Jabar atau Walikota Bandung? Itulah pertanyaan awal Serial Diskusi Pilkada Jabar bertajuk “Mencari Pemimpin Pilihan Rakyat”, yang digagas Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Jabar dan PW Muhammadiyah Jabar, Senin (5/8/24).

Adalah dua pembahas diskusi, pengamat politik Unpad Dr. Firman Manan dan Sekretaris PW Muhammadiyah Jabar Dr. Iu Rusliana, yang mencoba mengorek ke mana Ketua DPW PKS itu akan berlabuh.

“Saya jalan-jalan sepanjang Jabar selatan, bahkan hingga ke pedalaman dan pelosok Sukabumi, Cianjur Garut selatan, baliho Kang Haru ada di mana-mana. Ini menunjukkan kesiapannya untuk bertarung di Jabar, jadi apakah memang dipersiapkan PKS untuk bertarung di Pilgub,” tanya Iu Rusliana.

“Saya mah menunggu perintah partai. Jika diminta bertarung di Jabar, siaaap, kalaupun mesti di Kota Bandung, saya siap juga,” kata Haru, yang menjawab amat santai atas kepenasaran Iu maupun forum peserta diskusi.

Sebagai kader PKS, ia mengaku mesti siap ditugaskan di level jabatan apapun. “Saya akan terima apapun keputusan partai. Karena partai pasti sudah memikirkan apa yang terbaik bagi partai maupun kepentingan masyarakat luas. Pimpinan sudah memikirkan secara seksama soal ini,” kata Ketua Fraksi PKS DPRD Jabar ini.

BACA JUGA : PW Muhammadiyah Sindir 5 Tahun Kepemimpinan RK Merindu Gubernur yang Dekat dengan Ormas

Ia mengaku belum mendapat surat rekomendasi untuk berlaga di Pilgub ataupun Pilwalkot. Keputusan itu masih digodok di tingkat pusat, seraya mempertimbangkan berbagai hal, termasuk masalah kapasitas calon.*

Baca juga:  Moeldoko Dinilai Netizen Jenderal Serakah Tergiur Demokrat.