by

Plt Wali Kota Bandung, Yana Mulyana Ajak Warga Rutin Berolahraga untuk jaga imunitas

Seputarnews. com / KOTA BANDUNG -Plt Wali Kota Bandung, Yana Mulyana mengimbau warga Kota Bandung tetap berolahraga meski pandemi Covid-19 belum berakhir. Pasalnya dengan berolahraga bisa meningkatkan

imunitas.Hal itu diungkapkan Yana saat meresmikan lapang Gateball Essa Gateball Club (EGBC) di Hotel Kamboti & Sari Ater Kamboti Gateball Court Jalan Lemah Neundeut, Sabtu 8 Januari 2022

“Dengan adanya sarana olahraga seperti ini, tidak hanya untuk sarana latihan, tetapi juga menambah imunitas, memberikan pendidikan dan pelatihan bagi masyarakat,” kata Yana.

Menurutnya, semakin banyak lapangan yang dihadirkan oleh pihak swasta maka bisa menambah sarana olahraga di Kota Bandung.

“Harapan ke depannya mudah-mudahan olahraga gateball ini bisa semakin populer. Karena olahraga ini memadukan antara teknik, strategi. Olahraga ini juga bisa diikuti oleh seluruh kelompok usia,” tuturnya.

Perlu diketahui, gateball merupakan olahraga yang biasa dimainkan oleh dua tim. Gateball adalah olahraga modifikasi permainan croquet, yang menggunakan palu untuk memukul bola.

Olahraga ini tidak mengenal batas tertentu sehingga tergolong sebagai barrier-free sport (olahraga tanpa batas).

Di tempat yang sama, Ketua ESSA Gateball Club Danni Ardianto mengemukakan, hadirnya lapangan gateball merupakan hasil kerja sama dengan Sari Ater Kamboti. Harapannya, olahraga gateball bisa semakin berkembang.Tutup.

“Kami berusaha memberikan motivasi, inovasi dan ide-ide baru terutama mengarah kepada sportainment. Saat ini olahraga sudah dipadukan dengan hiburan sehingga mudah diterima oleh masyarakat,” pungkasnya

Baca juga:  Jabar Siapkan Kebutuhan Hewan Kurban Sehat Untuk Hadapi Idul Adha Th.1443 H