by

Anggota DPRD Jabar Weni Dwi Aprianti Gelar Sketsa Empat Pilar Kebangsaan di Kab. Cianjur

Seputarnews.com / CIANJUR- Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan, Weni Dwi Aprianti, S.Ab, melaksanakan kegiatan sosialisasi Sketsa Empat Pilar Kebangsaan Kepada masyarakat Desa Girijaya, Kecamatan Pasir kuda, Kabupaten Cianjur, di aula desa Girijaya, Jumat, 3/6- 2022.

Dalam sambutannya, Weni mengatakan jika generasi milenial saat ini harus mampu menanamkan nilai-nilai kebangsaan sejak dini dan terus digaungkan terhadap masyarakat luar.

“Ini artinya, dalam Sosialisasi 4 Pilar tersebut merupakan sketsa dari NKRI. Dan juga mengingatkan bahwa generasi muda harus bisa menanamkan nilai-nilai kebangsaan agar mampu menyaring hal-hal negatif yang datang dari luar,” kata Weni, Jumat 3 Juni 2022.

Menurut Weni, program Sketsa Empat Pilar Kebangsaan ini dalam rangka terus mengukuhkan nilai-nilai kebangsaan yang setiap zamannya mempunyai tantangan tersendiri.

Menurut dia untuk menanamkan wawasan kebangsaan pada generasi milenial tidaklah mudah.

Hal itu dikarenakan, mereka hidup di tengah canggihnya teknologi, yang telah menghilangkan batas teritori, dan mengubah masyarakat secara dinamis.

“Pesatnya teknologi informasi, telah mengubah pola pikir generasi muda kita, faktanya di medsos ternyata perang ‘narasi’ yang mengoyak kebangsaan itu masih terus terjadi hingga kini. Ini menjadi salah satu tugas dan tantangan tersendiri bagaimana para elemen masyarakat untuk selalu mengingatkan dan mengarahkan kepada para generasi muda, agar selalu bijak dalam menggunakan media sosial, serta mampu menyaring informasi dengan baik,” tuturnya.

Baca juga:  DPRD Jabar Tobias Ginanjar Sapa Masyarakat Melalui Reses II Kec. Cililin KBB