by

Anggota DPRD Jabar Sugianto Nanggolah, Melaksanakan Kegiatan RESES II Dapil I Kota Bandung dan Cimahi.

Seputarnews.com /KOTA BANDUNG – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Dapil I Kota Bandung dan Kota Cimahi H. Sugianto Nanggolah, SH, MH Melakukan Kegiatan RESES II T.A 2021/2022 di Jl. Jatihandap gang 3 Rt/Rw 04/04 kel.Jatihandap Kec Mandala Jati, Senin 7 Maret 2022

Menurut Sugianto Nangolah yang juga Wakil Ketua Komisi III DPRD Jabar ini, berjalan dengan semarak dan penuh antusiasme.bahwa selama Pandemi Covid-19 melanda Indonesia dan khususnya Jawa Barat, sektor dunia usaha paling terdampak akibat hantaman covid-19. Sehingga secara otomatis juga berpengaruh terhadap perekonomian masyarakat.

Untuk itu, dalam kegiatan reses II ini,kita selaku anggota DPRD Jabar berkewajiban untuk datang ke tengah masyarakat guna menyerap aspirasi masyarakat. Nantinya, aspirasi yang kita serap dan kita tampung akan ditindak lanjuti dan disampaikan ke Pempropv Jabar. Untuk dibahas bersama-sama agar mendapat dukungan dan bantuan anggaran dari pemeritah provinsi melalui APBD Jabar.

Masyarakat yang hadir sangat antusias menyampaikan aspirasinya yang sudah lama mereka pendam dengan harapan dapat direalisasikan apa yang mereka sampaikan.

Mendengar aspirasi konstituennya itu, politisi senior partai berlambang bintang merzy ini sangat serius mendengar jeritan hati rakyat dengan mencatat semua yang mereka disampaikan.

Harapan saya dengan hasil reses nanti bisa langsung disampaikan ke Gubernur, agar bisa segera ditindak lanjuti” ujar Sugianto menambahkan.

Selain itu pihaknya menyatakan, terkait program-program pemerintah yang pro rakyat harus diutamakan karena kepentingan masyarakat paling utama.

“Sekarang kita harus betul-betul mendengarkan aspirasi masyarakat, agar harapan mereka bisa terpenuhi” pungkasnya. (Imas) *

Baca juga:  Pansus VII DPRD Jabar Tinjau Jalan Bebas Hambatan di Kab. Bandung